SMPN 1 Surian termasuk salah satu sekolah yang akan menyelenggarakan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) secara mandiri, hal ini merupakan UN yang pertama diikuti dengan menggunakan komputer. Pada tahun-tahun sebelumnya UN selalu berbasis kertas dan pensil (UNKP). Dengan bantuan dari berbagai pihak, mulai dari pemerintash daerah kabupaten Sumedang, Dinas Pendidikan, warga sekolah, orang tua siswa sehingga terwujudlah untuk melaksanakan UNBK. Adapun sarana yang mendukung keterlaksanaannya yaitu, laptop 30 buah, server 2 buah dan komputer cadangan 3 buah. Kegiatan simulasi ini untuk memastikan semua peserta, pengawas dan panitia UNBK dapat memahami demi kelancaran UNBK ketika dilaksanakan. Simulasi ini terbagi menjadi dua sesi, dengan masing-masing sesi sebanyak 30 siswa dan pengawas berjumlah dua guru.








0 komentar:
Posting Komentar